Kodim 0831 Surabaya Timur Tingkatkan Kemampuan Prajurit Dengan UTP

    Kodim 0831 Surabaya Timur Tingkatkan Kemampuan Prajurit Dengan UTP

    SURABAYA - Bertempat di lapangan Sepak Bola Kec. Mulyorejo Kodim 0831/Surabaya Timur menyelenggarakan latihan Uji Terampil Perorangan (UTP) untuk prajurit Bintara dan Tamtama yang bertujuan menguji tingkat ketrampilan perorangan sesuai dengan jenjang kepangkatan. Kamis (02/02/23)

    Perwira Seksi Operasi (Pasi Ops) 0831/Surabaya Timur Kapten Inf A Lutfantri mengatakan, tujuan latihan ini agar setiap prajurit Kodim 0831/Surabaya Timur baik Bintara maupun Tamtama dapat menguasai kemampuan, ketrampilan dan pengetahuan prajurit berdasarkan Buku Pedoman Umum Pelaksanaan (BPUP) 1 s.d. 7 untuk Tamtama mulai tingkat keterampilan BPUP 1 hingga 4. Untuk Bintara mencapai tingkat ketrampilan BPUP 5 hingga 7. Selain itu latihan ini dapat melatih dan menajamkan ilmu keprajuritan biarpun sudah di satuan teritorial.

    Dalam UTP ini disiapkan sejumlah pos penguji dan harus dilalui seluruh peserta, Kegiatan UTP ini dilakukan selama tiga hari dan diikuti personil militer Kodim 0831/Surabaya Timur, " tandasnya.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Asah Kemampuan Kodim 0831 Surabaya Timur...

    Artikel Berikutnya

    Buka Seminar Internasional LP Ma'arif, Rektor...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Dandim 0831 Surabaya Timur Ikuti Upacara Penurunan Bendera dan Parade Surya Senja 2024

    Ikuti Kami