Dandim Surabaya Timur Bersama Forkopimda Surabaya Patroli Wilayah Jelang Natal

    Dandim Surabaya Timur Bersama Forkopimda Surabaya Patroli Wilayah Jelang Natal

    SURABAYA - Dandim 0831/Surabaya Timur Letkol Inf Didin Nasrudin Darsono, S. Sos., M. Han bersama Forkopimda Surabaya, melakukan patroli jelang perayaan Natal di beberapa gereja kota ini. Gereja yang menjadi fokus patroli antara lain GKI Residen Sudirman di Jln. Residen Sudirman No. 14-16 Kel. Pacar Keling Kec. Tambaksari, Gereja Katolik Kristus Raja di Jln. Residen Sudirman No. 3 Kel. Pacar Keling Kec. Tambaksari, dan Gereja Katolik Santa Mikael di Jln. Tanjungsari No. 49 Kel. Perak Barat Kec. Krembangan. Minggu (24/12/23)

    Dalam kunjungannya, Letkol Inf Didin ND menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Natal. Forkopimda Surabaya juga terlibat aktif dalam memastikan situasi aman dan kondusif bagi warga yang merayakan Natal di gereja-gereja tersebut.

    "Dalam suasana Natal ini, kami berkomitmen untuk memberikan perlindungan maksimal kepada warga yang merayakan. Patroli ini juga sebagai bentuk koordinasi antara TNI-Polri dan pihak keamanan lainnya untuk mencegah potensi gangguan keamanan, " ujar Letkol Inf Didin ND

    Upaya bersama ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh umat yang merayakan Natal di Surabaya. Forkopimda Surabaya berjanji untuk terus menjaga keamanan dan mendukung kegiatan keagamaan di kota ini.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Forkopimda Surabaya Gelar Patroli Skala...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0831 Surabaya Timur kegiatan Komsos...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kasdam Brigjen TNI Endro Resmikan Karate Piala Panglima TNI

    Ikuti Kami